Jumat, 29 September 2023

Materi Ajar: Jumat, 29 September 2023

 Hari/ Tanggal : Jum'at, 29 September 2023

Kelas: IV A

 BAHASA INDONESIA     

Bab : 3 Lihat Sekitar

Materi : Imbuhan Ber-

CP    : 

1. Menyimak

·         Peserta didik mampu memahami ide pokok (gagasan) suatu pesan lisan, informasi dari media audio, teks aural (teks yang dibacakan), dan instruksi lisan yang berkaitan dengan tujuan berkomunikasi. Peserta didik mampu memahami dan memaknai teks narasi yang dibacakan atau dari media audio.

2. Membaca dan Memirsa

·         Peserta didik mampu memahami pesan dan informasi tentang kehidupan sehari-hari, teks narasi, dan puisi anak dalam bentuk cetak atau elektronik. Peserta didik mampu memahami ide pokok dan ide pendukung pada teks informasi dan mampu menjelaskan permasalahan yang dihadapi tokoh cerita pada teks narasi. Peserta didik mampu menambah kosakata baru dari teks yang dibaca atau tayangan yang dipirsa sesuai dengan topik.

3. Berbicara dan Mempresentasikan

·         Peserta didik mampu berbicara dengan pilihan kata dan sikap tubuh (gestur) yang santun; menggunakan volume dan intonasi yang tepat sesuai konteks; serta mengajukan dan menanggapi pertanyaan dalam suatu percakapan dan diskusi dengan lebih aktif. Peserta didik mampu mengungkapkan gagasan dalam suatu percakapan dan diskusi dengan menerapkan tata caranya. Peserta didik mampu menceritakan kembali suatu informasi yang dibaca atau didengar dari teks narasi dengan topik yang beragam.

4. Menulis

·         Peserta didik mampu menulis teks narasi, deskripsi, rekon, prosedur, dan eksposisi dengan rangkaian kalimat yang beragam serta informasi yang lebih terperinci dan akurat dengan topik yang beragam. Peserta didik makin terampil menulis tegak bersambung.

 

TP/ ATP:

1

  • Melalui beragam teks dan kegiatan, peserta didik dapat menulis dengan struktur argumentasi, mengenal pemakaian awalan ‘ber-’ dan menggunakannya, menyampaikan petunjuk arah, serta menulis teks dengan struktur deskripsi.
IPAS

Capaian Pembelajaran 

1.  Peserta didik menganalisis hubungan antara bentuk serta fungsi bagian tubuh pada manusia  (panca indra)

2.   Peserta didik dapat membuat simulasi menggunakan bagan/alat bantu sederhana tentang siklus hidup makhluk hidup

3. Peserta didik dapat mengidentifikasi masalah yang berkaitan dengan pelestarian sumber daya alam di lingkungan sekitarnya dan kaitannya dengan upaya pelestarian makhluk hidup

PAK ( Pendidikan Anti Korupsi)

Wawasan: Memahami manfaat perilaku bertanggung jawab untuk diri pribadi dan sosial

Ketrampilan: Mnegimplementasikan perilaku bertanggung jawab

Sikap Sosial : Meyakini manfaat perilaku bertanggung jawab dalam kehidupan sehari-hari


 
Apa kabar anak-anak bu Tutik hari ini? semoga anak sholih sholihah semua selalu dalam keadaan sehat wal’afiyat dan tetap dalam lindungan Allah SWT ya, amiin ....
 
Sebelum memulai pembelajaran kita hari ini ayo kita buka dengan lafadz basmallah, dan berdoa ya.. 

 BAHASA INDONESIA


BAHASA INDONESIA



Pendidikam Anti Korupsi ( PAK)

Pengertian tanggung jawab adalah melakukan semua tugas dan kewajibannya dengan sungguh-sungguh. Tanggung jawab juga berarti siap menanggung segala risiko atas perbuatan sendiri

Orang yang bertanggung jawab tidak akan korupsi, karena yakin segala tindakan buruknya akan dibayar dengan setimpal pula. Rasa tanggung jawab tidak begitu saja muncul, akan tetapi terjadinya melalui sebuah proses. Dimulai dari hal-hal kecil, seperti jika mengambil sesuatu harus mengembalikan pada tempatnyalah tayangan video berikut!

Dengan sikap yang bertanggung jawab, seseorang akan dipercaya, dihormati dan dihargai serta disenangi oleh orang lain. Sikap bertanggung jawab membuat seseorang lebih kuat dan tegar menghadapi permasalahan yang harus diselesaikan.

Tanggung jawab merupakan kesadaran manusia atas tingkah laku dan perbuatannya. Hal ini berhubungan dengan perwujudan kesadaran akan kewajibannya.

Sikap tanggung jawab diperlukan dalam menjalani kehidupan dan sebagai bentuk pembelajaran untuk mengembangkan diri.

Berikut ini merupakan beberapa alasan mengapa penting untuk bersikap tanggung jawab, di antaranya:

1. Tanggung jawab dapat memunculkan sikap berani mengakui kesalahan yang dilakukan dan mau mengubahnya menjadi tindakan lebih baik.

2. Tanggung jawab dapat membuat seseorang bertindak lebih hati-hati dalam melakukan sesuatu.

3. Dengan tanggung jawab, seseorang akan dapat dihargai, dihormati, dipercaya, dan disenangi orang lain


Ciri-Ciri Seseorang Bertanggung Jawab:

Di bawah ini merupakan beberapa ciri-ciri seseorang bertanggung jawab, yaitu:

1. Menepati janjinya.

2. Menjalankan tugas dengan baik.

3. Tetap menjaga dan menghormati diri sendiri.

4. Selalu memotivasi dan menyemangati diri sendiri.

5. Berani menanggung segala risiko dari keputusan dan perbuatannya.

IPAS

Simak video berikut!

Perubahan wujud benda terdiri dari: 











AYO BERNYANYI!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Materi Ajar: Selasa, 21 Mei 2024

Hari/ Tanggal : Selasa, 21 Mei 2024       Kelas: IV A Muatan  Pembelajaran              :   1. Pendidikan Pancasila   : Gotong Royong 2. Sen...