Selasa, 18 November 2025

Materi Ajar: Rabu, 19 November 2025

 Selamat datang di perpustakaan online di kelas bu Tutik! Mari kita saling mengenal sebelum memulai pembelajaran. Saya akan menjadi teman belajar kalian selama setahun dan berharap kita bisa berkolaborasi serta menikmati perjalanan belajar ini bersama!

 Hari/Tanggal       : Rabu, 19 November  2025

Kelas                   : 6 Al Jazari

Muatan Pelajaran: 

1. Bahasa Indonesia :Bab 4 Jeda Untuk Iklim

2. IPAS         :  Pelseir Keliling Dunia

3. Seni Rupa            : Mengenal Unsur Seni Rupa

Bahasa Indonesia

Capaian Pembelajaran: 

Peserta didik mampu menganalisis informasi dan menjelaskan hubungan kausalitas dari teks eksplanasi. Peserta didik mampu menilai efektivitas penyajian data visual (infografik, poster). Peserta didik mampu menulis teks persuasif (dalam poster) untuk meyakinkan pembaca.

Tujuan Pembelajaran: 

Murid dapat :

1. Memahami isi teks eksplanasi ilmiah "Mengenal 

Krisis Iklim" dan menulis ringkasannya.


2. Memberikan tanggapan terhadap teks berita 

tentang aksi iklim.

3. Menemukan sinonim dan antonim dari kosakata 

yang tersedia dalam teks.

4. Menganalisis dan menyimpulkan informasi dari 

infografik tentang fast fashion.

5. Merancang dan membuat poster lingkungan yang persuasif.


CP IPAS: 

Peserta didik memahami sistem organ tubuh manusia yang dikaitkan dengan cara menjaga kesehatan tubuhnya; hubungan antar komponen biotic dan abiotik serta pengaruhnya terhadap ekosistem; siklus air dan kaitannya dengan upaya menjaga ketersediaan air; fenomena gelombang bunyi dan cahaya dalam kehidupan sehari-hari; upaya penghematan energi serta pemanfaatan sumber energi alternatif dari sumber daya yang ada di sekitarnya sebagai upaya mitigasi perubahan iklim;sistem tata surya dan kaitannya dengan rotasi dan revolusi bumi; letak dan kondisi geografis negara Indonesia melalui peta konvensional/digital; sejarah perjuangan para pahlawan di lingkungan sekitar tempat tinggalnya; keragaman budaya nasional yang dikaitkan dengan konteks kebinekaan berdasarkan pemahamannya terhadap nilai-nilai kearifan lokal yang berlakudi wilayahnya; serta kegiatan ekonomi masyarakat dan ekonomi kreatif dilingkungan sekitar.

Tujuan Pembelajara:

Murid mampu Mengidentifikasi enam benua di dunia beserta ciri khasnya (letak geografis, iklim, budaya, dan penduduk).

SENI RUPA

Capaian Pembelajaran:

ELEMEN

CAPAIAN PEMBELAJARAN

Mengalami (Experiencing)

Pada akhir fase C, Peserta didik mampu memahami unsur rupa dan prinsip desain di lingkungan sekitarnya. Peserta didik menyimpulkan hasil pengamatan dan pemahaman pada perpaduan unsur dalam prinsip desain.

Peserta didik mampu membuat karya rupa berdasarkan gagasannya sendiri atau mengambil inspirasi dari luar dirinya dengan menggunakan dan menggabungkan unsur garis, warna, tekstur, bentuk, dan bangun. Peserta didik mampu menggunakan perspektif dalam membuat karya 2 dimensi. Peserta didik mampu menggunakan pengalaman, keterampilan, dan pengetahuan yang diperoleh dalam mata pelajaran seni rupa atau mata pelajaran lain sebagai sumber gagasan dalam berkarya. Peserta didik mampu secara mandiri menggunakan variasi teknik dasar berkarya rupa.

Menciptakan (Making/Creating)

 

Pada akhir fase C, Peserta didik mampu menggunakan pengalaman, keterampilan, dan pengetahuan yang diperoleh dalam mata pelajaran seni rupa atau mata pelajaran lain sebagai sumber gagasan dalam berkarya. Peserta didik mampu secara mandiri menggunakan variasi teknik dasar berkarya rupa.

Peserta didik mampu memberikan respons terhadap kejadian sehari-hari, keadaan lingkungan sekitar, dan perasaan atau emosinya melalui karya seni rupa yang memberi dampak positif bagi diri dan lingkungan terkecilnya.

Peserta didik mempresentasikan penilaian karya dan penciptaan karya seni rupa dengan menggunakan kosa kata seni.

Merefleksikan (Reflecting)

 

Pada akhir fase C, Peserta didik mampu menggunakan pengalaman, keterampilan, dan pengetahuan yarng diperoleh dalam mata pelajaran seni rupa atau mata pelajaran lain sebagai sumber gagasan dalam berkarya. Peserta didik mampu secara mandiri menggunakan variasi teknik dasar berkarya rupa.

Peserta didik mampu memberikan respons terhadap kejadian sehari-hari, keadaan lingkungan sekitar, dan perasaan atau emosinya melalui karya seni rupa yang memberi dampak positif bagi diri dan lingkungan terkecilnya. Peserta didik mempresentasikan penilaian karya dan penciptaan karya seni rupa dengan menggunakan kosakata seni.

Tujuan Pembelajaran:

Murid dapat memahami unsur rupa dan prinsip desain di lingkungan sekitarnya

Assalamu'alaikum warohmatullah wabarokatuh

Apa kabar anak sholih sholihah
Semoga semuanya dalam keadaan sehat wal'aafiyat
Jangan lupa sarapan dan persiapkan buku pelajaran kalian ya...
Mari awali kegiatan belajar hari ini dengan berdoa.


Apa kabar anak sholih sholihah

Semoga semuanya dalam keadaan sehat wal'aafiyat

Mari kita awali dengan membaca doa terlebih dahulu semoga kita selalu sehat dan diberikan kemudahan dalam melaksanakan kegiatan belajar hari ini!


BAHASA INDONESIA

Pada pembelajaran Bahasa Indonesia kelas VI Kurikulum Merdeka terdapat pembahasan tentang Membaca dan Memahami Infografik. Tujuan pembelajaran kali ini adalah peserta didik dapat memahami informasi pada infografik.

Pada kegiatan ini peserta didik membaca teks “Kontroversi di Balik Industri“Fast Fashion” sambil memirsa foto yang ditampilkan dalam bacaan tersebut. Setelah itu,peserta didik menjawab pertanyaan berkaitan dengan bacaan dan menyampaikan pendapat mengenai penyajian informasi tentang fashion.

Infografik adalah representasi visual informasi, data, atau ilmu pengetahuan secara grafis. Grafik ini memperlihatkan informasi rumit dengan singkat dan jelas. Saat ini infografik ada di segala bentuk media, mulai dari hasil cetakan biasa dan ilmiah hingga papan dan rambu jalan. Infografik mengilustrasikan informasi yang memiliki sedikit teks dan berperan sebagai ringkasan visual untuk konsep sehari-hari.

Kontroversi di Balik Industri“ Fast Fashion”
Pernahkah kamu mendengar tentang Fast Fashion? Fast dalam bahasa Inggris artinya ‘cepat’, sementara fashion adalah padanan kata dari ‘fesyen’ atau ‘mode’. Fast Fashion adalah pakaian yang diproduksi dalam siklus yang cepat dan masif oleh industri pakaian demi tren terbaru di masyarakat. Biasanya, pakaian ini harganya murah dan kualitasnya tidak begitu bagus. 

Industri fesyen siap pakai ini melibatkan banyak buruh di pabrik garmen. Sebesar 34% pekerja berada di wilayah Asia. Sebagian besar di antaranya tidak mendapatkan upah yang layak. Selain itu, beberapa pengusaha mempekerjakan anak-anak di bawah usia 18 tahun.

Selain kontroversi di sektor sosial, industri fesyen ini juga mempunyai dampak buruk pada lingkungan. Proses pembuatan pakaian membutuhkan banyak sekali air. Misalnya untuk memproduksi 1 potong kaus katun dibutuhkan 2.700 liter air yang setara dengan air minum satu orang selama 2,5 tahun. Proses produksi baju juga menghasilkan emisi yang besar dan menghasilkan limbah plastik dalam bentuk mikrofiber.

Untuk mengurangi dampak buruk dari fesyen siap pakai, kita bisa berkontribusi dengan memilih pakaian dari bahan katun organik, mengurangi membeli baju baru, dan mendaur ulang pakaian yang sudah tidak terpakai. 
Memahami Infografik
Amati infografik tersebut dan jawablah pertanyaan-pertanyaan berikut.
1. Apa yang dimaksud dengan fast fashion?
Fast fashion adalah pakaian yang diproduksi dalam siklus yang cepat dan masif oleh industri pakaian demi tren terbaru di masyarakat.
2. Sebutkan dampak sosial dari industri fast fashion!
Dampak sosial dari industri fast fashion adalah banyaknya buruh yang tidak mendapatkan upah yang layak. Ada juga pengusaha yang mempekerjakan anak-anak di bawah usia 18 tahun.
3. Apa dampak lingkungan dari industri ini?
Dampak lingkungan dari industri ini adalah membutuhkan banyak sekali air, menghasilkan emisi yang besar, dan menghasilkan limbah plastik dalam bentuk mikrofiber.
4. Apa yang bisa kita lakukan untuk mengurangi dampak buruk industri fesyen siap pakai ini?
Hal yang bisa kita lakukan untuk mengurangi dampak buruk industri fesyen siap pakai ini antara lain memilih pakaian dari katun organik, mengurangi membeli baju baru, dan mendaur ulang pakaian yang sudah tidak terpakai.

Demikian pembahasan mengenai Membaca dan Memahami Infografik Kontroversi di Balik Industri “Fast Fashion”. Semoga tulisan ini bermanfaat.

Sumber : Buku Bahasa Indonesia Kelas VI Kurikulum Merdeka, Kemendikbud
IPAS
Kenampakan alam merupakan permukaan bumi yang terletak secara alami. Secara umum, kenampakan alam terbagi menjadi dua, yaitu kenampakan alam daratan dan kenampakan alam perairan. Kenampakan alam daratan dunia, antara lain benua, gunung, gurun, pulau, dan kepulauan. Adapun kenampakan alam perairan dunia, antara lain samudra, laut, danau, sungai, selat, teluk, dan air terjun. Kenampakan alam Indonesia yang sangat beragam harus kita syukuri sebagai anugerah dari Yang Maha Kuasa.

Kenampakan alam yang ada di berbagai belahan dunia berbeda antara yang satu dengan yang lainya. Kenampakan Alam suatu wilayah dipengaruhi oleh perbedaan letak ketinggian dari permukaan bumi. Kenampakan Alam yang terletak di wilayah Indonesia terbentang sangat luas dengan keindahan alamnya. Dengan keindahan kenampakan alam yang kita miliki, kita perlu bersyukur karena tidak semua negara atau wilayah memiliki kenampakan alam seperti kita. Berikut ini beberapa kenampakan alam yang berada di berbagai belahan bumi.
peta dunia

A. Kenampakan Alam Daratan Dunia
Kenampakan alam merupakan bentuk muka bumi. Kenampakan alam disebut juga dengan istilah bentang alam. Wilayah daratan adalah bagian dari permukaan bumi yang tidak digenangi air dan berbentuk padat. Kenampakan alam yang termasuk wilayah daratan adalah sebagai berikut:

1. Benua
Benua adalah daratan yang sangat luas dan dikelilingi oleh lautan. Benua Asia merupakan benua terluas di dunia. Adapun benua terkecil, yaitu Benua Australia. Berikut ini adalah tabel tentang kenampakan alam daratan dunia.
No.Nama BenuaLuas Benua (km2)
1.Benua Asia44.579.000
2.Benua Afrika30.065.000
3.Benua Amerika Utara24.256.000
4.Benua Amerika Selatan17.819.000
5.Benua Antartika13.209.000
6.Benua Eropa9.938.000
7.Benua Australia7.687.000

2. Pegunungan
Pegunungan adalah sebuah dataran yang menjulang lebih tinggi dari sekelilingnya. Dalam pengertian yang lain, pegunungan adalah perbukitan yang berketinggian antara 500 m-600 m dari permukaan laut. Pegunungan berlereng terjal, dengan relief sekitar yang curam dan kawasan puncak yang relatif lebar. Pegunungan merupakan rangkaian beberapa gunung. Berikut ini beberapa pegunungan di dunia.
No.Nama PegununganPanjangPuncak Tertinggi
1.Pegunungan Andes (Amerika Selatan)8.850 kmGunung Aconcagua (6.960 m)
2.Pegunungan Rocky (Amerika Utara)5.100 kmGunung Elbert (4.399 m)
3.Pegunungan Himalaya (Asia)2.500 kmPuncak Everest (8.848 m)
4.Pegunungan Alpen (Eropa)1.000 kmMountain Blanc (4.807 m)

3. Gunung Berapi
Gunung berapi adalah gunung yang masih aktif. Gunung berapi terbentuk oleh lapisan material yang keluar dari perut bumi. Gunung berapi yang masih hidup atau aktif gejala yang tampak adalah timbulnya ledakan atau letusan. Kegiatan gunung berapi diawasi oleh Jawatan Geologi. Jawatan ini memiliki alat pencatat gempa bumi yang disebut seismograf. Beberapa bentuk gunung api, yaitu : gunung api kerucut (strato), gunung api Landai (Maar) dan gunung api Perisai. Berikut ini beberapa gunung berapi yang ada di belahan bumi.
No.Nama GunungTinggi GunungLetak
1.Gunung Kimanjaro6.010 mTanzania (Afrika)
2.Gunung Gualtiri5.965 mChili (Amerika Selatan)
3.Gunung Lascar5.896 mChili (Amerika Selatan)
4.Gunung Cotopaxi5.804 mEcuador (Amerika Selatan)
5.Gunung El Misti5.729 mPeru (Amerika Selatan)

4. Pulau
Pulau adalah sebidang tanah yang lebih kecil dari benua dan lebih besar dari karang, yang dikelilingi air. Kumpulan beberapa pulau dinamakan pulau-pulau atau kepulauan (archipelago). Konvensi PBB tentang Hukum Laut Internasional tahun 1982 (UNCLOS ’82) pasal 121 mendefinisikan pulau sebagai "daratan yang terbentuk secara alami dan dikelilingi oleh air, dan selalu di atas muka air pada saat pasang naik tertinggi". Dengan kata lain, sebuah pulau tidak boleh tenggelam pada saat air pasang naik. Ada empat syarat yang harus dipenuhi agar dapat disebut sebagai 'pulau', yakni:
  • Memiliki lahan daratan
  • Terbentuk secara alami, bukan lahan reklamasi
  • Dikelilingi oleh air, baik air asin (laut) maupun tawar
  • Selalu berada di atas garis pasang tinggi.
Berikut ini beberapa pulau besar yang ada di belahan dunia.
No.Nama PulauLuas PulauLetak
1.Pulau Greenland2.175,600 km2Denmark (Eropa)
2.Pulau Papua (Indonesia, Papua Nugini)890.000 km2Asia
3.Pulau Kalimantan (Indonesia, Malaysia,
Brunei Darussalam)
743.330 km2Asia
4.Pulau Madagaskar587.041 km2Madagaskar
5.Pulau Baffin507.451 km2Kanada

B. Kenampakan Alam Perairan Dunia
Kenampakan Alam di wilayah perairan merupakan bagian dari permukaan bumi yang digenangi air. Wilayah Indonesia memiliki perairan yang sangat luas yaitu dua pertiga bagian dari keseluruhan luas wilayah negara. Kenampakan Alam yang termasuk wilayah perairan yaitu : Sungai, danau, laut, samudera, dan masih banyak yang lainnya.
1. Samudera
Samudera merupakan perairan yang luasnya melebihi luas laut dan memiliki kedalaman lebih dari 1.000 meter. Wilayah Indonesia diapit oleh dua samudera yaitu Samudera Pasifik dan Samudera Hindia. Manfaat samudera menyebabkan iklim yang menguntungkan yaitu tidak terlalu panas pada siang hari dan tidak terlalu dingin pada malam hari. Berikut ini beberapa samudera yang ada di belahan bumi.
No.Nama SamuderaLuasBagian Terdalam
1.Samudera Pasifik165.300.000 km2Palung Mariana (11.033 m)
2.Samudera Atlantik82.200.000 km28.738 m
3.Samudera Hindia75.500.000 km2Palung Diamantina (8.047 m)
4.Samudera Arktik14.055.930 km25.499 m

2. Laut
Laut merupakan bagian permukaan bumi yang luas, digenangi air yang dalam dan paling rendah. Laut menghubungkan antar pulau yang satu dengan pulau lainnya. Di dalam laut terdapat banyak kehidupan antara lain tumbuhan laut, kerang dan beragam jenis ikan yang dapat diolah menjadi makanan dan obat-obatan. Laut di Indonesia sangat luas, melebihi luasnya daratan. Manfaat laut bagi kehidupan manusia sangat banyak yaitu dimanfaatkan untuk objek wisata, olahraga air, jalur transportasi. Laut merupakan penyumbang terjadinya hujan dan pengatur iklim, air laut diolah menjadi garam dan juga menghasilkan minyak bumi yang terdapat di tengah laut lepas. Berikut ini beberapa laut yang ada di berbagai belahan bumi.
No.Nama LautLuas
1.Laut Cina Selatan2.974.615 km2
2.Laut Karibia2.515.926 km2
3.Laut Tengah2.509.969 km2
4.Laut Bering2.261.070 km2
5.Laut Okhotsk1.392.125 km2

3. Danau
Danau merupakan permukaan bumi berupa cekungan di darat yang sangat luas dan digenangi oleh air yang dikelilingi daratan. Danau yang terbentuk berasal dari letusan gunung berapi yang biasa disebut sebagai danau vulkanik. Danau tektonik yaitu danau yang terbentuk disebabkan adanya pergeseran muka bumi. Dan danau buatan yaitu danau yang sengaja dibuat oleh manusia dengan cara membendung aliran sungai dan danau buatan biasanya sering disebut sebagai waduk. Serta danau alam merupakan danau yang terbentuk oleh peristiwa alam yaitu diantara letusan gunung api, pelarutan batuan kapur oleh air hujan dan gerakan kulit bumi. Danau dimanfaatkan sebagai tempat pengairan sawah, tempat memelihara dan penangkapan ikan, tempat persediaan air, dan objek wisata. Berikut ini beberapa nama danau yang berada di berbagai belahan dunia.
No.Nama LautLuasLetak
1.Danau Kaspia394.299 km2Asia – Eropa
2.Danau Superior82.414 km2Amerika Utara
3.Danau Victoria69.485 km2Afrika
4.Danau Aral66.456 km2Asia
5.Danau Huron59.596 km2Amerika Utara

5. Sungai
Sungai merupakan bagian dari permukaan bumi yang rendah dan aliran air yang mengalir dari dataran tinggi menuju dataran rendah dan bermuara di laut. Sungai pada bagian awal berukuran kecil yang bermula dari daerah pegunungan. Sedangkan yang mengalir ke tempat yang lebih rendah akhirnya bermuara di danau/laut. Semakin dekat ke arah laut, maka semakin melebar. Sungai dimanfaatkan oleh masyarakat sebagai tempat memelihara ikan dan digunakan untuk irigasi mengairi sawah. Selain itu, sebagai sarana transportasi yang menghubungkan antar daerah, sumber tenaga listrik, perikanan, olahraga, dan rekreasi serta digunakan untuk pengangkutan kayu hasil penebangan dan pasar terapung. Berikut ini beberapa nama sungai di berbagai belahan dunia.
No.Nama SungaiPanjangLetak
1.Sungai Nil6.690 kmAfrika
2.Sungai Amazon6.300 kmAmerika Selatan
3.Sungai Missisippi6.210 kmAmerika Utara
4.Sungai Hyang Tse Kiang5.330 kmAsia
5.Sungai Ob5.200 kmAsia

SENI RUPA

๐Ÿ”Ž Pengertian Menganyam

Menganyam adalah teknik membuat karya seni atau kerajinan tangan dengan cara menyusun dan menyilangkan bahan secara teratur membentuk pola tertentu.

๐ŸŽฏ Tujuan Pembelajaran

  • Mengenal teknik dasar menganyam.

  • Mengembangkan kreativitas dan ketelitian.

  • Menghargai karya seni berbasis budaya lokal.

๐Ÿงต Bahan dan Alat Anyaman

Bahan alami:

  • Daun pandan

  • Daun kelapa

  • Bambu

  • Rotan

Bahan buatan:

  • Kertas warna

  • Pita plastik

  • Sedotan

  • Kain perca

Alat bantu:

  • Gunting

  • Lem

  • Penggaris

  • Pensil/pulpen

๐Ÿ› ️ Teknik Dasar Menganyam

  1. Teknik Lurus (Horizontal-Vertikal):

    • Pola anyaman saling menyilang antara garis lurus mendatar dan tegak.

    • Contoh: anyaman tikar, hiasan dinding.

  2. Teknik Diagonal:

    • Pola anyaman membentuk garis miring atau sudut.

    • Lebih sulit dari teknik lurus.

  3. Teknik Motif (Pola Gambar):

    • Menggabungkan warna dan bentuk untuk membentuk gambar tertentu.

    • Digunakan untuk karya seni dekoratif.

๐Ÿ–ผ️ Contoh Hasil Anyaman

  • Tikar

  • Tas atau dompet dari plastik

  • Keranjang bambu

  • Tempat pensil dari kertas anyam

  • Hiasan dinding

๐ŸŒŸ Nilai-nilai dalam Kegiatan Menganyam

  • Ketekunan dan kesabaran

  • Kreativitas dan imajinasi

  • Pelestarian budaya lokal

  • Kerja sama (jika dikerjakan berkelompok)

✅ Penilaian

  • Kerapian hasil anyaman

  • Keunikan pola atau motif

  • Pemilihan warna dan bahan

  • Kreativitas dalam desain

Demikian pembelajaran pada hari ini, semoga bermanfaat. Jangan lupa belajar dirumah dan sholat lima waktu ya... 

Wassalamualaikum wr.wb

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Materi Ajar: Rabu, 19 November 2025

  Selamat datang di perpustakaan online di kelas bu Tutik! Mari kita saling mengenal sebelum memulai pembelajaran. Saya akan menjadi teman b...