Jumat, 03 September 2021

Materi Ajar, Jumat 3 September 2021

JENIS DARING KURIKULUM 2013

 

Satuan Pendidikan      : SD AL AZHAR 1

Kelas / Semester        :  2 /1

Tema                          : Bermain di Lingkungankunganku

Sub Tema                  : Bermain di Lingkungan Sekolah (Sub Tema 3)

Pembelajaran             : 6




Assalamu'alaikum warohmatullah wabarokatuh
Apa kabar anak sholih sholihah…
Semoga semuanya dalam keadaan sehat wal'aafiyat

Mari awali kegiatan hari ini dengan berdoa Anak-anak sudah siap belajar hari ini? Ayo, jangan lupa cuci tangan terlebih dahulu ya dengan sabun pada air mengalir sebelum dan sesudah memulai kegiatan! Nah, kalau sudah cuci tangan, mari kita bersiap memulai pembelajaran.

Mari kita awali dengan membaca doa terlebih dahulu semoga kita selalu sehat dan diberikan kemudahan dalam melaksanakan kegiatan ujian hari ini! Jangan lupa tingkatkan iman dan takwa dengan selalu rajin melaksanakan solat 5 waktu, murojaah, sholat sunah, bersedekah dan membantu kedua orang tua di rumah.

Pada Pembelajaran 6 Tema 2 Subtema 3 Bermain di Lingkungan Sekolah akan mempelajari tentang menyebutkan manfaat dan akibat tata tertib dalam kehidupan sehari-hari di sekolah. Mensimulasikan kegiatan sesuai tata tertib yang berlaku di sekolah. Menemukan dan menjelaskan makna kosakata yang berkaitan dengan keragaman benda berdasarkan wujudnya dalam teks pendek. Melaporkan hasil pengamatan sederhana tentang keragaman benda di lingkungan sekitar dengan menggunakan bahasa Indonesia yang tepat. Mnyatakan kalimat matematika dan menghitung hasil pembagian yang berkaitan dengan masalah tentang pembagian dan engubah kalimat pembagian menjadi kalimat perkalian. Sebagai catatan tulisan ini hanya sebagai panduan saja ketika mengikuti kegiatan pembelajaran bersama Bapak/Ibu guru.


Masih ingatkah kamu dengan kebiasaan Beni?

Ya, ia biasa bekerja sama dalam permainan.

Ayo Mengamati
Amatilah gambar berikut dengan cermat!
Bermain Bola
Apa saja yang dilakukan Beni bersama teman-temannya?
Beni dan teman-temanya sedang bermain bola.
Pernahkah kamu melakukan permainan seperti yang dilakukan Beni di sekolahmu?
Pernah.

Ayo Membaca
Bacalah teks percakapan berikut dengan cermat!
Percakapan
Lani:Apa saja tata tertib dalam bermain sepak bola?
Beni:Setiap anggota harus mematuhi aturan dalam permainan.
Lani:Untuk apa?
Beni:Agar permainan berjalan dengan tertib. Penonton juga harus tertib. Penonton tidak boleh melempar benda-benda ke tengah lapangan. Kalau tidak tertib, akan mengganggu proses permainan.
Lani:Sama seperti tata tertib di sekolah, ya. Jika tata tertib tidak dipatuhi, pasti timbul akibat yang kurang baik.
Beni:Benar, kalau tata tertib di sekolah dijalankan, akan bermanfaat dalam kehidupan kita. Kita akan terlatih untuk lebih disiplin. Selain itu, kita juga terbiasa hidup rapi dan bersih. Kita juga terlatih untuk bertanggung jawab dengan kegiatan yang kita kerjakan, serta membiasakan diri untuk ramah kepada orang lain. Membiasakan hidup tertib memiliki banyak manfaat dalam hidup.
Lani:Berarti, kalau kita tidak mematuhi tata tertib di sekolah, akan berakibat kurang baik. Kita pasti akan mendapatkan sanksi. Kalau pertama kali melanggar, akan mendapatkan peringatan dahulu. Namun, kalau sudah lebih dari sekali akan langsung mendapatkan hukuman. Jika pelanggarannya terlalu parah, orang tua kita akan dipanggil.

Apa isi teks percakapan tersebut?
Percakapan tersebut berisi tentang manfaat tata tertib di sekolah
Coba kamu perankan di depan kelas!

Temanmu akan menanggapi penampilanmu secara sederhana.

Ayo Membaca
Apa yang kamu ketahui tentang sepak bola?

Coba ceritakan apa yang kamu ketahui tentang sepak bola!

Kemudian, bacalah teks berikut dengan lancar!

Sepak Bola

Beni gemar bermain sepak bola.

Satu tim sepak bola terdiri atas 11 orang pemain inti dan beberapa pemain cadangan.

Sepak bola bertujuan untuk mencetak gol sebanyak-banyaknya dengan menendang bola ke gawang lawan.

Hanya penjaga gawang saja yang berhak menyentuh bola dengan tangan di dalam daerah gawangnya.

Sepuluh pemain lainnya diizinkan menggunakan seluruh tubuhnya selain tangan.

Tim yang mencetak gol paling banyak pada akhir pertandingan adalah pemenangnya.

Jika hingga waktu berakhir skornya masih imbang, dapat dilakukan undian, perpanjangan waktu, atau adu penalti.

Wasit menggunakan peluit untuk memulai permainan, pelanggaran, dan akhir permainan.

Samakah yang kamu ceritakan dengan isi teks yang telah kamu baca tentang sepak bola?
Sama.

Ayo Berdiskusi
Diskusikan dengan temanmu makna kata berikut!

Tambahkan jika masih ada kata yang belum dipahami.
No.KataMaknanya
1.timKelompok
2.intiPusat/paling utama
3.golMasuknya bola ke gawang
4.gawangDua tiang yang dihubungkan dengan kayu palang pada bagian ujung atas.
5.penaltiCara menendang dalam pertandingan sepak bola, yang dilakukan dari titik penalti berjarak 11 meter menuju gawang

Buatlah kalimat dengan menggunakan kata-kata tersebut!
  1. Beni satu tim dengan Udin dan Edo.
  2. Pemain inti dan pemain cadangan berlatih bersama.
  3. Seoraang penyerang harus dapat memncetak gol ke gawang lawan.
  4. Penjaga gawang berhak menyentuh bola dengan tangan
  5. Beni mencetak gol dari titik penalti.

Ayo Mencoba
Lakukanlah pengamatan sederhana berikut!

Keragaman Benda dalam Permainan Sepak Bola
Alat dan bahan: peluit, bola, dan kartu.

Petunjuk:
1. Sediakan alat dan bahan!
2. Amatilah bahan satu per satu!
3. Isilah titik-titik di bawah!

Hasil pengamatan:
1. Nama benda : Peluit
Ciri-ciri benda : Bentuk peluit yaitu tabung dengan lubang di kedua ujung tabung. Peluit di pakai saat permainan tertentu seperti sepak bola, basket, voly dll.

2. Nama benda : Bola
Ciri-ciri benda : Bentuknya bulat, bangun ruang sisi lengkung, memiliki jari-jari, memiliki diameter dan tidak memiliki sudut serta tinggi.

3. Nama benda : Kartu
Ciri-ciri benda : Bentuknya persegi panjang, terbuat dari bahan kertas, maupun plastik. Bentuknya tipis, warnanya bervarisi.

Berdasarkan pengamatan dapat disimpulkan bahwa:
Dalam permainan sepak bola terdapat benda-benda penting yang harus ada dalam permainan yaitu bola, peluit dan kartu.

Setelah melakukan pengamatan, coba ceritakan hasil pengamatanmu ke depan kelas!

Berikan tanggapan sederhana terhadap hasil pengamatan temanmu!

Ayo Berlatih
Dalam perlombaan sepak bola, jumlah pemain inti sebanyak 88 orang.

Berapa jumlah tim yang mengikuti perlombaan?
Jawab:
88 : 11 = 8

Jadi, banyak tim yang mengikuti perlombaan sebayak 8 tim.

Paman Beni sering terlibat dalam kepanitiaan perlombaan sepak bola.

Beliau bertindak sebagai koordinator perlengkapan.

Berikut banyak bola yang dibutuhkan untuk dibagikan ke beberapa lokasi.

Bantulah paman Beni untuk menghitungnya!

Kemudian, ubah ke bentuk perkalian!
1) 27 : 9 = ...
27 – 9 – 9 – 9 = 0
27 : 9 = 3 karena 9 × 3 = 27.

2) 30 : 2 = ....
30 : 2 = 15 karena 2 × 15 = 30.

3) 32 : 8 = ....
32 – 8 – 8 – 8 – 8 = 0
32 : 8 = 4 karena 8 × 4 = 32.

4) 33 : 3 = ....
33 : 3 = 11 karena 3 × 11 = 33.

5) 36 : 3 = ....
36 : 3 = 12 karena 3 × 12 = 36.


 Ayo Membaca Bacalah teks percakapan berikut dengan cermat!

Percakapan
Beni:Teman-teman, aku menemukan fakta unik tentang pembagian.
Siti:Fakta apakah itu, Beni?
Beni:Nah, perhatikan tabel berikut ! Kita menghitung pembagian bilangan 15 dengan bilangan 5. Perkalian bilangan 15 yang sebaris dengan bilangan 5, ternyata ada di lajur 3. Jadi, 15 : 5 = 3.

Ayo Berlatih
Ayo, kita coba bilangan lainnya!

Berikut data banyak bola dan keranjang yang digunakan.

Gunakan tabel pembagian!
1. 16 : 2 = 8 
2. 21 : 3 = 7 
3. 32 : 4 = 8
4. 35 : 5 = 7
5. 48 : 6 = 8

Perhatikan contoh berikut!

Isilah titik-titik berikut dengan bilangan yang tepat!
1.
2
2.
6
::

28
14
66
11
30157212
32167813
34177414
3.
7
4.
2
::

98
14
36
18
91133819
64124030
77114221
5.
9
6.
10
::

90
10
10
1
819202
728303
637404

Kerja Sama dengan Orang Tua : 
Orang tua membimbing siswa untuk menjelaskan manfaat tata tertib dalam kehidupan sehari-hari di sekolah serta akibat berperilaku yang tidak sesuai dengan tata tertib di sekolah.

Tugas 
Hari ini kita akan mengerjakan soal yang ada di modul tematik halaman 44-45. Kerjakan bagian 1 kecuali pelajaran PJOK. Jawablah dengan cara memilih jawaban yang ada di google form ini


Semangat Mengerjakan🤗
 
Tugas hapalan minggu ini yaitu menghapal perkalian 3 dan 4 nanti akan bu guru cek hapalanmu melalui video call secara terjadwal ya nak.

    Nah anak-anak, demikian pembelajaran kita hari ini. Jika telah selesai, kirimkan kolase foto hasil penugasan kepada ibu guru.
    Silakan berdoa dan rapikan kembali perlengkapan belajarnya. 
    Oh iya, jangan lupa ucapkan terima kasih kepada orangtua yang telah membimbing kalian belajar hari ini. 

    Sampai jumpa, salam sehat dan tetap semangat. Wassalamu'alaikum Wr. Wb. 👍🤗

 


 



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Materi Ajar: Jum'at, 22 November 2024

Hari/Tanggal                   :  Jum'at, 22 November 2024 Kelas                                : IV (Empat) A Mata Pelajaran           ...